Skip to main content
Berita Utama

BNNK Ciamis Buka Layanan Pemeriksaan Keliling Untuk Memudahkan Masyarakat Mendapatkan SKHPN

Dibaca: 160 Oleh 03 Des 2021Tidak ada komentar
BNNK Ciamis Buka Layanan Pemeriksaan Keliling Untuk Memudahkan Masyarakat Mendapatkan SKHPN
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

https://ciamiskab.bnn.go.id ,- PANGANDARAN. Inovasi pelayanan masyarakat dari BNNK Ciamis dengan “Si Biru Mobile” dalam meningkatkan cakupan layanan P4GN di wilayah Ciamis, Banjar dan Pangandaran sangatlah diperlukan agar menambah luas jangkauan layanan P4GN (KIE, SKHPN dan Konseling) mengefektifkan penyampaian informasi dan layanan program P4GN serta akan optimalnya peran BNNK Ciamis dalam melaksanankan P4GN, juga terjalin sinergitas dengan stakeholder dalam melaksanakan program P4GN untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menanggulangi masalah narkoba, jelas Engkos selaku Kepala BNNK Ciamis. Jum’at (3/12/2021)

Menurut Engkos, “Diharapkan dengan layanan ini masyarakat bisa mendapatkan Surat Keterangan Hasil Pemeriksaan Narkotika (SKHPN) dengan lebih mudah apalagi disaat pandemi Covid-19 sekarang ini”

Engkos menjelaskan jika sebelumnya masyarakat yang akan mengurus surat tersebut harus datang ke kantor BNNK Ciamis, namun dengan SKHPN mobile maka BNNK Ciamis hadir di tengah masyarakat  dengan kata lain yang menjemput bola. SKHPN ini biasanya digunakan untuk masyarakat umum, untuk melengkapi persyaratan mengikuti seleksi CPNS, pelamar kerja, sampai masuk perguruan tinggi, dan keperluan lainnya.

“Dengan menggunakan “Si Biru Mobile”, kami keliling untuk menyapa masyarakat seperti saat ini hadir di Pangandaran tepatnya di kantor Samsat pangandaran”, ucapnya

“Untuk membuat SKHPN di “Si Biru Mobile” sangat mudah”, ucap Engkos, “warga cukup membawa kartu identitas, memberikan sampel urine untuk diperiksa dan membayar biaya administrasi, pungkas Engkos.

Sementara menurut Diana Yusuf (32) salah seorang pembuat SKHPN, mengaku sangat terbantu dengan hadirnya “Si Biru Mobile” BNNK Ciamis dimana bisa melayani pembuatan SKHPN dengan pelayanan yang baik, kami semua disini khususnya yang akan membuat SKHPN merasa terbantu dan terlayani oleh BNNK Ciamis.

“Tidak hanya pelayanan SKHPN saja, namun kami semua diberikan informasi tentang bahaya narkoba, dampak buruk dari penyalahgunaan narkoba yang dijelaskan oleh petugas dari BNNK Ciamis” , ujar Diana

“Kami tidak perlu jauh-jauh harus datang ke kantor BNNK Ciamis, disamping jarak dari sini jauh, juga waktu kami yang terbatas. Jadi adanya Si Biru Mobile sangat membantu kami” , kata Diana

“Berharap pelayanan ini terus di laksanakan sehingga manfaatnya akan terasa oleh masyarakat luas yang keberadaannya jauh dari kantor BNNK Ciamis”, pungkas Diana.

BNNK Ciamis Buka Layanan Pemeriksaan Keliling Untuk Memudahkan Masyarakat Mendapatkan SKHPN

BNNK Ciamis Buka Layanan Pemeriksaan Keliling Untuk Memudahkan Masyarakat Mendapatkan SKHPN

BNNK Ciamis Buka Layanan Pemeriksaan Keliling Untuk Memudahkan Masyarakat Mendapatkan SKHPN

BNNK Ciamis Buka Layanan Pemeriksaan Keliling Untuk Memudahkan Masyarakat Mendapatkan SKHPN

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel